Sabtu, 28 Desember 2013

SATGAS PAMTAS RI-RDTL MENYELENGGARAKAN ACARA NATAL BERSAMA DI PERBATASAN


Jumat (27/12/2013), Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan RI-Timor Leste menggelar acara Natal bersama di tapal batas Negara Kesatuan Republik Indonesia yang bertempat di pos utama lintas batas Motaain Kabupaten Belu Nusa Tenggara Timu
Mayor Inf Budi Prasetyo selaku Dansatgas Pamtas mengungkapkan kegiatan ini dimaksudkan untuk tetap mempererathubungan kekerabatan antara Dua Negara yang masih dalam satu garis keturunan baik secara adat maupun budaya, dan juga tentunya untuk membangun toleransi antara umat beragama serta tetap memupuk rasa perdamaian sehingga tercipta kondisi kehidupan masyarakat yang stabil untuk memperoleh kesejahteraan.


Adapun tema dari kegiatan ini adalah “ Bersama Satgas Pamtas, RDTL dan seluruh warga masyarakat dalam mengatasi masalah di perbatasan. Ini di hadiri oleh beberapa tamu undangan yang terdiri dari Atase Pertahanan Kolonel Kolonel Chb Ricky Fredrik Winowatan, Komandan UPF-PNTL, Danyonif 744/SYB, Wakapolres Belu, Direktur program dan Produksib RRI, Kepala Stasiun RRI kupang dan tentunya seluruh masyarakat disekitar perbatasan tersebut.

Rangkaian acara Natal bersama ini meliputi acara ibadah bersama yang dilaksanakan oleh seluruh umat Nasrani, dilanjutkan dengan persembahan nyanyian dan puji pujian. Diakhiri dengan acara pembakaran obor bersama oleh seluruhb tamu undangan dilanjutkan penaburan bunga dipesisir pantai perbatasan antara RI dan Timor Leste dengan harapan agar hubungan kerja sama antara kedua Negara dapat berjalan dengan baik. 

Senin, 16 Desember 2013

SATGAS PAMTAS RI – RDTL YONIF 743/PSY MELAKSANAKAN PERTEMUAN PERBATASAN “BORDER MEETING” DENGAN UPF – PNTL DI AKHIR TAHUN 2013


Atambua, Senin 16/12 Batalyon Infanteri 743/PSY melaksanakan Border Meeting dengan UPF-PNTL yang bertempat di Mako Satgas Pamtas RI -RDTL Kelurahan Umanen, Kecamatan Atambua Barat Kabupaten Belu.

Dalam pertemuan tersebut pihak satgas pamtas RI-RDTL dipimpin langsung  (Mayor Inf Budi Prarasetyo). sementara dari pihak UPF-PNTL dipimpin oleh Superintendente Assistente Policia Joao Sancho Pires.

Dalam sambutannya, Mayor Inf Budi Prasetyo mengemukakan bahwa pertemuan ini merupakan salah satu agenda pokok  bagi pasukan pengamanan perbatasan kedua negara disamping itu kesempatan yang baik ini pula dimanfaatkan untuk saling memperkenalkan diri pejabat-pejabat baik oleh satgas pamtas RI-RDTL maupun pihak UPF-PNTL. Hal ini bertujuan dengan mengenal langsung akan mempermudah koordinasi dilapangan terutama dalam rangka pelaksanaan tugas pokok mengamankan perbatasan RI-RDTL cuman mencegah terjadinya pelanggaran di wilayah perbatasan dan tentunya menciptakan perdamaian.

Sementara itu Dansatgas RDTL Superintendente Assistente Policia Joao Sancho Pires, dalam sambutannya mengatakan bahwa Acara Border Meeting sangat penting sekali di laksanakan Bagi kedua satgas pamtas ini karena banyak sekali pelanggaran pelanggaran hukum yang sering terjadi di wil perbatasan kedua negara ini, sehingga untuk mengatasinya diperlukan koordinasi yang baik agar persoalan yang kecil tidak menjadi besar.
Dalam kegiatan Border Meeting itu satgas pamtas RI-RDTL bersama dengan UPF-PNTL menyepakati sepakat  untuk menangani hal-hal teknis menyangkut permasalahan yang terjadi di wilayah perbatasan diselesaikan secara Baik di lapangan.